Kemeja putih merupakan salah satu item yang perlu kamu miliki. Selain karena warnanya yang netral sehingga mudah dipadupadankan, kemeja putih juga dapat membuat gaya timeless look yang elegan. Bila kamu mulai bingung memadupadankan kemeja putih dengan fashion item lainnya, yukk intip 5 inspirasi padu padan kemeja putih di bawah ini …..
Jadikan pattern scarf sebagai outerwear
Kamu dapat menggunakan pattern scarf sebagai outerwear dengan melipat scarf segi empat menjadi segitiga terlebih dahulu. Kamu juga dapat menggunakan belt pada pinggang dan masukkan ujung scarf pada belt. Padankan dengan bawahan yang berwarna senada dengan patterned scarf-mu untuk tampilan yang selaras. Kamu juga bisa menambahkan tas tangan favoritmu.
Tambahkan vest berpotongan edgy
Bila kamu ingin tampil lebih edgy dengan kemeja putih, tambahkan vest berpotongan unik pada penampilanmu. Kamu juga bisa memadupadankannya dengan striped pants / jeans. Untuk gaya yang lebih formal, kamu bisa melengkapinya dengan sepatu.
Padukan dengan long outer yang simple
Tidak ingin ribet memadupadankan kemeja putih dengan fashion item lain? Gampang, tambahkan long outer yang simple namun elegan.
Jadikan kemeja putih sebagai outerwear
Style yang terakhir yang bisa kamu coba adalah menjadikan kemeja putih kamu sebagai outerwear. Untuk innernya, kamu bisa memakai inner favorit yang kamu punya di rumah.
Selamat mencoba …..