Warna merupakan kesan yang diperoleh mata dari cahaya yang dipantulkan benda-benda sehingga membentuk corak warna seperti biru, hijau dan lain-lain. Warna-warna itu bisa mempengaruhi persepsi dan emosi kita loh. Selain itu, warna juga bisa mempengaruhi jumlah panas yang diserap atau dipantulkan oleh benda salah satunya pada pakaian. Pada artikel Elmodista kali ini, kamu akan mengetahui alasan mengapa pakaian berwarna hitam tidak direkomendasikan saat cuaca panas. Yuk, simak sampai selesai ….

Sumber : www.pinterest.com
Sebagian besar masyarakat beranggapan jika pakaian berwarna hitam dapat menyerap panas lebih cepat dan dapat membuat gerah. Sebenarnya, pakaian hitam berwarna hitam ini bukan menyerap panas, melainkan cahaya matahari.
Produk berwarna hitam salah satunya pakaian, akan menyerap semua panjang gelombang dalam cahaya dan tidak memantulkannya. Jadi, pada saat itu baju akan menyerap semua cahaya matahari energi yang terbawa ke dalam baju.

Sumber : www.pinterest.com
Cahaya yang terserap, akan berkumpul dan berubah menjadi bentuk energi lain yaitu panas, yang kemudian dipancarkan oleh pakaian tersebut. Semakin gelap pakaian tersebut, maka pakaian tersebut akan semakin mudah untuk memancarkan panas karena warna gelap sangat mudah menyerap cahaya dengan baik. Oleh sebab itu, menggunakan pakaian berwarna hitam dengan ketebalan yang tidak pas akan membuat mu merasa gerah dan panas.
Nah, itu dia alasan mengapa pakaian berwarna hitam tidak direkomendasikan saat cuaca panas. Bukan panas yang terserap dalam pakaian hitam, namun cahaya yang terserap berubah menjadi energi panas yang akan membuat mu merasa tidak nyaman saat menggunakan pakaian berwarna hitam pada saat cuaca panas. Semoga bermanfaat …..