PERKEMBANGAN FASHION DARI MASA KE MASA

Industri fashion selalu berkembang dari masa ke masa, bahkan fashion sendiri sudah ada sejak manusia pertama kali menggunakan pakaian. Industri fashion saat ini semakin menunjukkan perkembangan yang positif. Hal ini disebabkan karena masyarakat semakin tertarik dengan dunia fashion, tidak heran jika sekolah fashion menjadi salah satu industry yang tidak sepi peminat.

Artikel ini akan membahas sejarah perkembangan dunia fashion dari masa ke masa. Tentu saja industry fashion mengalami perubahan seriring berkembangnya jaman. Kira-kira seperti apa perkembangan fashion dari masa ke masa? Yuk, simak artikel ini hingga selesai.

  1. Trend fashion pada tahun 50-an
Gambar : Fashion pada tahun 50-an
Sumber : www.pinterest.com

Pada jaman ini, style fashion yang digemari masyarakat yaitu style dengan kaos polos dan celana cutraby ketat. Style ini biasanya dipadukan dengan jaket kulit dengan tambahan aksesoris seperti kalung, anting, kacamata dan jam tangan. Pada tahun 50-an ini juga terdapat style rambut pria yang cukup terkenal yaitu dengan gaya rambut jambul yang dibuat tegak. Selain itu jika pria menggunakan kemeja biasanya mereka akan menaikkan kerah kemeja hingga menutupi leher agar mereka terlihat keren. Untuk style wanita pada tahun ini biasanya mereka kebanyakan menggunakan pakaian yang terlihat sangat feminim, yaitu menggunakan dress atau bawahan rok yang lebar dan dipadukan dengan blus yang dimasukkan.

2. Trend fashion pada tahun 60-an

Gambar : Fashion tahun 60-an
Sumber : www.pinterest.com

Di jaman ini, style yang biasa digunakan oleh wanita yaitu dress atau rok diatas lutut yang dipadukan dengan kaos kaki panjang dan sepatu boots. Pada tahun 60-an motif polkadot menjadi favorite kaum hawa. Selain itu style rambut yang popular pada saat itu style rambut yang tinggi dan bervolume.

3. Trend fashion pada tahun 70-an

Gambar : Fashion pada tahun 70-an
Sumber : www.pinterest.com

Pada tahun 70-an, masyarakat sudah mulai berpakaian dengan warna yang mencolok. Atasan dan celana lebar dengan warna-warna terang seperti hijau, merah, biru sering kali digunakan. Style ini tidak hanya digunakan wanita saja, namun pria pada jaman tgersebut juga banyak yang menggunakan  juga.

4. Trend fashion pada tahun 80-an

Gambar : Fashion tahun 80-an
Sumber : www.pinterest.com

Style yang digunakan pada tahun 80-an sudah mulai lebih modern dari jaman sebelumnya. Model fashion para artis dan beberapa film di tahun tersebut menjadi inspirasi style fashion masyrakat. Style yang paling popular yaitu celana berbahan jeans dengan model high waist yang sedikit menutupi pinggang dan perut. Selain itu atasan yang sering digunakan dengan model oversize dan dipadukan dengan sepatu kets.

5. Trend fashion pada tahun 90-an

Gambar : Fashion tahun 90-an
Sumber : www.pinterest.com

Style yang popular di tahun 90-an yaitu style yang tidak begitu formal dan sedikit bergaya hip hop. Seperti atasan kemeja kotak-kotak, baju oversize, dengan bawahan celana atau rok berbahan jeans sering digunakan oleh masyarakat pada saat itu. Selain itu warna-warna gelap seperti abu-abu, hitam, dan coklat sering menjadi pilihan masyarakat.

6. Trend fashion pada tahun 2000-an hingga saat ini

Gambar : Fashion pada tahun 2000-an
Sumber : www.google.com

Di tahun 2000-an style fashion yang populer tidak jauh berbeda pada jaman 90-an. Namun, penggunaan aksesoris menjadi trend pada saat itu. Seperti penggunaan bandana atau ikat rambut dengan warna yang beragam sangat digemari oleh kalangan wanita dan remaja.

7. Trend fashion pada tahun 2020

Gambar : Fashion tahun 2020
Sumber : www.pinterest.com

Pandemi Covid-19 menjadi salah satu alasan munculnya style fashion pada saat itu. Kondisi tersebut sangat berpengaruh terhadap gaya busana masyarakat. Penggunaan masker, pakaian dengan nuansa minimalis cukup digemari di kalangan masyarakat. Tidak hanya itu saja, masyarakat menjadi lebih berani mengekspresikan gaya busana.

Nah, itu dia beberapa informasi mengenai perkembangan fashion dari masa ke masa. Apakah kamu tertarik untuk mencoba style dari masa ke masa? Jika kamu teratrik untuk mempelajari lebih dalam mengenai fashion, kamu bisa  belajar langsunvg di Elmodista loh!



LEAVE A COMMENT